Search
24 C
en
  • Sign in / Join
Suarana | Media Network - Layanan Digital dalam satu genggaman
Pasang Iklan
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Parlementaria
  • Peristiwa
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Lainnya
    • Kepolisian
    • Ekonomi
    • Mahasiswa
    • DRPD
Suarana | Media Network - Layanan Digital dalam satu genggaman
Search
Home BERITA UTAMA BUPATI DAERAH DPR RI HEADLINE HUKUM PERISTIWA Belasan Tahun Difitnah, Mantan Bupati Karawang Resmi Tempuh Jalur Hukum
BERITA UTAMA BUPATI DAERAH DPR RI HEADLINE HUKUM PERISTIWA

Belasan Tahun Difitnah, Mantan Bupati Karawang Resmi Tempuh Jalur Hukum

Redaksi
Redaksi
20 Nov, 2024 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
 
 Cellica Nurrachadiana, Mantan Bupati Karawang yang kini menjabat sebagai Anggota DPR RI dari Partai Demokrat.

KARAWANG | Suarana.com – Mantan Bupati Karawang yang kini menjabat sebagai Anggota DPR RI dari Partai Demokrat, Cellica Nurrachadiana, resmi melaporkan pemilik akun Facebook bernama Ayies Suherman (AS) ke Polres Karawang. Langkah ini diambil atas dugaan pelanggaran Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).  

Melalui kuasa hukumnya dari Divisi Hukum dan Advokasi Law Firm Alexa, Chandra Irawan, SH., Cellica menyerahkan laporan tersebut kepada Satuan Reserse Kriminal Polres Karawang pada Rabu (20/11/2024).  

“Hari ini kami menindaklanjuti untuk membuat laporan polisi terkait pelanggaran UU ITE. Terkait materi laporan, nanti akan dijelaskan lebih lanjut oleh pihak kepolisian,” ujar Cellica Rabu 20/11.

Cellica menjelaskan bahwa AS telah melakukan ujaran kebencian, fitnah, caci maki, dan penghinaan terhadap dirinya secara personal selama lebih dari 12 tahun. Menurut Cellica, unggahan-unggahan AS di media sosial seringkali mengandung kata-kata yang kurang pantas dan menimbulkan kerugian moral bagi dirinya.  

“Sudah belasan tahun saya menjadi sasaran ujaran kebencian dari AS. Saya merasa dirugikan, padahal saya sendiri tidak pernah tahu apa kesalahan saya terhadap dia,” ungkap Cellica.  

Ia menambahkan bahwa AS lebih memilih menggunakan media sosial untuk menyerangnya, alih-alih mengajukan pertanyaan atau kritik secara langsung kepada instansi atau dinas terkait saat dirinya masih menjabat sebagai bupati.  

“Seharusnya, kalau ada hal yang ingin dipertanyakan, datang saja ke Pemda atau dinas terkait. Tapi, ini malah melalui media sosial dan menyerang secara pribadi. Saya rasa ini ada tendensi pribadi karena bahkan setelah saya tidak menjabat pun, serangan itu terus berlanjut,” jelasnya.  

Cellica berharap laporan ini dapat menjadi pembelajaran bagi masyarakat agar lebih bijak dalam menggunakan media sosial. Ia juga berharap AS bisa berubah dan introspeksi diri.  

“Harapan saya, beliau bisa disadarkan dan dilembutkan hatinya. Kalau ada persoalan, sampaikan langsung. Jangan lewat media sosial yang justru membuat suasana semakin buruk,” tutur Cellica.  

Disinggungi wartawan, apakah ada faktor politis di balik kasus ini, Cellica menampik hal tersebut. Menurutnya, serangan AS murni bersifat personal dan tidak terkait dengan dinamika politik yang ada.  

“Kalau melihat dari kronologinya, ini lebih ke arah pribadi. Serangan seperti ini sudah terjadi sejak lama, bukan baru-baru ini,” tambahnya.  



Reporter: Rizki R











Suarana.com hadir di seluruh wilayah. Baca juga jaringan media kami:

  • Suarana.com
  • Jabar.suarana.com  
  • Jatim.suarana.com  
  • Jateng.suarana.com  
  • Sumsel.suarana.com  
  • Sumut.suarana.com  
  • Aceh.suarana.com  
  • Lampung.suarana.com

Kami juga menyediakan layanan untuk Anda:

TV.suarana.com (Layanan TV streaming)  
Epaper.suarana.com (Akses koran digital)  
Promo.suarana.com (Penawaran promosi terbaru)  
Edu.suarana.com (Platform edukasi)  
Catatan.suarana.com (Berita dan catatan harian)  
Adv.suarana.com (Layanan iklan)  
Store.suarana.com (Toko online Suarana)

Via BERITA UTAMA
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Older Posts
Newer Posts

You may like these posts

Advertisement

Stay Conneted

facebook Like
youtube Subscribe
instagram Follow
tiktok

Featured Post

Ucapan Dedi Mulyadi Soal Media Bikin Geger, Insan Pers Bekasi: Ini Penghinaan!

Redaksi- 2:36:00 AM 0
Ucapan Dedi Mulyadi Soal Media Bikin Geger, Insan Pers Bekasi: Ini Penghinaan!
BEKASI | Suarana.com - Pernyataan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi yang viral di media sosial karena menyarankan masyarakat untuk tidak lagi bekerja sama deng…

Most Popular

Warga Tak Bisa Berobat! BPJS Dicabut Diam-Diam, Aktivis Perlindungan Konsumen: Blunder!

Warga Tak Bisa Berobat! BPJS Dicabut Diam-Diam, Aktivis Perlindungan Konsumen: Blunder!

7:41:00 PM
RS Lira Medika Rayakan HUT ke-11 dengan Gerakan “Zero Waste Warriors”

RS Lira Medika Rayakan HUT ke-11 dengan Gerakan “Zero Waste Warriors”

6:34:00 PM
HUT ke-11, RS Lira Medika Gelar Lomba Karya Jurnalistik Bertema "Fragmen Kehidupan dari Sudut Rumah Sakit"

HUT ke-11, RS Lira Medika Gelar Lomba Karya Jurnalistik Bertema "Fragmen Kehidupan dari Sudut Rumah Sakit"

6:46:00 PM

TRENDING PILIHAN

Pemkab Karawang dan Forkopimda Tuntaskan Polemik Penutupan Gerbang PT. Chang Shin Indonesia

Pemkab Karawang dan Forkopimda Tuntaskan Polemik Penutupan Gerbang PT. Chang Shin Indonesia

10:37:00 AM
Harga Tiket Elmujira mahal,pengunjung asal lingkungan setempat kecewa

Harga Tiket Elmujira mahal,pengunjung asal lingkungan setempat kecewa

3:29:00 PM
Tawuran Siswi di Karawang, Maman Faturahman: Kurangnya Pendidikan Agama Jadi Pemicu

Tawuran Siswi di Karawang, Maman Faturahman: Kurangnya Pendidikan Agama Jadi Pemicu

8:08:00 PM

TRENDING MINGGU INI

Warga Tak Bisa Berobat! BPJS Dicabut Diam-Diam, Aktivis Perlindungan Konsumen: Blunder!

Warga Tak Bisa Berobat! BPJS Dicabut Diam-Diam, Aktivis Perlindungan Konsumen: Blunder!

7:41:00 PM
RS Lira Medika Rayakan HUT ke-11 dengan Gerakan “Zero Waste Warriors”

RS Lira Medika Rayakan HUT ke-11 dengan Gerakan “Zero Waste Warriors”

6:34:00 PM
HUT ke-11, RS Lira Medika Gelar Lomba Karya Jurnalistik Bertema "Fragmen Kehidupan dari Sudut Rumah Sakit"

HUT ke-11, RS Lira Medika Gelar Lomba Karya Jurnalistik Bertema "Fragmen Kehidupan dari Sudut Rumah Sakit"

6:46:00 PM

Media Network

  • Suarana.com
  • Jabar Suarana
  • Jateng Suarana
  • Jatim Suarana
  • Sumsel Suarana
  • Sumut Suarana
  • Aceh Suarana
  • Lampung Suarana
  • Kalbar Suarana
  • Pontianak Suarana
  • Epaper Suarana
  • Tv Suarana
  • Suarana Group
  • Edu Suarana
  • Umkm Suarana
Suarana | Media Network - Layanan Digital dalam satu genggaman

PT. Media Suarana Mahesa

Portal berita terkini dengan informasi terbaru, terpercaya, dan akurat. Temukan berita politik, ekonomi, teknologi, hiburan dan lainnya di Suarana.com.

Contact us: suaranagroup@gmail.com

DMCA.com Protection Status Google News

Follow Us

© Suarana.com 2023 All Right reserved
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Karir
  • Kontak Kami
  • Sitemap
  • Kebijakan Privasi