BERITA UTAMA
DAERAH
HEADLINE
KARAWANG
0
Diduga Tak Sesuai Teknis, Proyek Drainase di Dusun Rumambe I Anggadita Rusak Pipa PDAM dan Tuai Sorotan
KARAWANG | Suarana.com – Proyek Pembangunan Saluran Drainase Dusun Rumambe I RT 01 RW 01, Desa Anggadita, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang, diduga dikerjakan secara asal-asalan dan tidak sesuai spesifikasi teknis. Temuan di lapangan menunjukkan sejumlah kejanggalan mulai dari tutup U-Ditch yang retak, saluran berkelok, hingga pipa PDAM yang rusak akibat galian proyek tersebut.
Proyek ini merupakan bagian dari kegiatan Pengelolaan dan Pengembangan Sistem Drainase yang Terhubung Langsung dengan Sungai dalam Daerah Kabupaten/Kota di bawah Bidang Sumber Daya Air Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Karawang.
Dalam dokumen Uraian Singkat Pekerjaan, proyek tersebut bernilai Rp190.000.000,00 (seratus sembilan puluh juta rupiah) yang bersumber dari DPA-SKPD PUPR Kabupaten Karawang Tahun Anggaran 2025.
Sesuai perencanaan, pekerjaan ini meliputi beberapa tahapan penting, mulai dari persiapan, pelaksanaan pekerjaan utama, hingga pemeliharaan, dengan penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). Dalam uraian teknis, kontraktor wajib menyiapkan direksi keet atau barak kerja, melakukan mobilisasi alat, material, serta tenaga kerja, serta memastikan adanya lapisan dasar pasir atau kerikil sebelum pemasangan U-Ditch agar konstruksi kuat dan tidak mudah bergeser.
Namun berdasarkan hasil pantauan di lokasi pada awal November 2025, kondisi di lapangan jauh dari rencana teknis tersebut.
Beberapa tutup U-Ditch tampak pecah, sebagian saluran terlihat miring dan berkelok, serta ditemukan adanya pemasangan U-Ditch di area dengan debit air yang masih deras tanpa proses pengeringan (alkon). Parahnya lagi, lapisan dasar saluran tampak tidak dilapisi pasir atau batu kerikil seperti yang diatur dalam metode pelaksanaan pekerjaan.
Dampak ke Infrastruktur Lain
Proyek yang dikerjakan di sekitar jalur pipa PDAM itu juga diduga menyebabkan kerusakan fasilitas air bersih warga. Seorang pekerja PDAM yang enggan disebutkan namanya membenarkan bahwa pipa mereka terkena dampak galian proyek.
“Iya, Pak, pipa PDAM di sini jadi bocor karena pekerjaan U-Ditch ini. Kita yang memperbaiki. Jelas kami dirugikan,” ujarnya saat ditemui di lokasi 30 Oktober Malam .
Selain kerusakan pada pipa, kondisi proyek juga dikhawatirkan dapat menurunkan mutu serta daya tahan bangunan drainase dalam waktu singkat. Sejumlah warga Dusun Rumambe I menyayangkan cara kerja kontraktor yang dinilai terburu-buru dan kurang memperhatikan kualitas pengerjaan. Hal itu terlihat dari beberapa tutup u-ditch yang sudah terpasang, tampak mengalami retak di beberapa bagian.
“Baru dipasang saja sudah ada yang pecah. Kalau hujan besar nanti, takutnya salurannya malah jebol,” kata seorang warga setempat.
Proyek yang seharusnya menjadi solusi untuk mengatasi genangan air di wilayah Desa Anggadita justru menuai kritik. Sejumlah pihak meminta agar Dinas PUPR Kabupaten Karawang segera melakukan evaluasi dan pemeriksaan terhadap hasil pekerjaan tersebut, termasuk menegur pelaksana apabila terbukti ada pelanggaran teknis.
Hingga berita ini diterbitkan, pihak kontraktor pelaksana CV. Kanoman Jaya maupun Dinas PUPR Kabupaten Karawang belum memberikan keterangan resmi atas dugaan ketidaksesuaian pelaksanaan proyek di lapangan.
Redaksi Suarana.com masih berupaya untuk melakukan konfirmasi lebih lanjut guna memperoleh informasi yang berimbang dari pihak terkait.
Data Proyek (Berdasarkan Dokumen Teknis dan LPSE Kabupaten Karawang):
Nama Pekerjaan: Pembangunan Saluran Drainase Dusun Rumambe I RT 01 RW 01, Desa Anggadita, Kec. Klari
Bidang: Sumber Daya Air
Satuan Kerja: Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Karawang
Nilai HPS: Rp190.000.000,00
Sumber Dana: DPA-SKPD PUPR Kabupaten Karawang Tahun Anggaran 2025
Pelaksana: CV. Kanoman Jaya
Nomor Kontrak: 027.2/___/96.2.01.0012.469.ABT/KPA-SDA/PUPR/2025
Waktu Pelaksanaan: 45 hari kalender (29 Oktober – 4 Desember 2025)
Lokasi: Dusun Rumambe I, Desa Anggadita, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang. (red)
Via
BERITA UTAMA



Lintas Indonesia
Taktis.web.id
Zonix.web.id
Pojok Media
Politikanews
Gepani.web.id
Borneonews.web.id
Kalbarsatu.web.id
Karawang Bergerak
Bukafakta.web.id
Radarkita.web.id
Inspirasi.web.id
Indeka.web.id
Kampara.web.id
Linkbisnis.co.id
Expose.web.id
Suarakotasiber
RIzki Suarana